Visi
Menjadi pusat keunggulan dan rujukan utama teknologi dan kesehatan di bidang pendidikan,
penelitian dan pengabdian pada masyarakat berlandaskan Al Islam dan Kemuhammadiyahan,
berdaya saing nasional maupun internasional tahun 2050.
Misi
- (1) Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran.
- (2) Menyelengarakan penelitian dan publikasi ilmiah
- (3) Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat
- (4) Menyelenggarakan penguatan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan
- (5) Menyelenggarakan kegiatan kerjasama dalam dan luar negeri
Tujuan
- (1) Menghasilkan lulusan berakhlak mulia yang memiliki kepakaran sesuai dengan jenjang dan bidang keahliannya.
- (2) Menghasilkan penelitian dan publikasi berkualitas yang berdampak luas terhadap pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta perbaikan kehidupan masyarakat.
- (3) Menghasilkan layanan pengabdian kepada masyarakat yang dapat meningkatkan kualitas kehidupan.
- (4) Menghasilkan sentra-sentra dakwah dalam rangka mengembangkan persyarikatan Muhammadiyah.
- (5) Mewujudkan dan mengimplementasikan kerjasama dalam pengembangan Catur Dharma Perguruan tinggi dengan berbagai institusi baik nasional maupun internasional.
Sasaran
- (1) Terwujudnya kurikulum yang mewarnai sumber daya manusia yang mampu bersifat Islamic, caring, critical thinking dan Innovatif
- (2) Terwujudnya kurikulum yang berbasis kompetensi untuk menciptakan ahli teknologi dan tenaga kesehatan (penguasaan ilmu, sikap, keterampilan dan moral etik), islami (berakhlakul karimah) dan siap bersaing.
- (3) Terwujudnya sumber daya manusia yang mampu meneliti, inovatif dan bersaing baik ditingkat nasional dan internasional.
- (4) Terwujudnya pelaksanaan pengabdian masyarakat dan memanfaatkan hasil penelitian yang berbasis bukti bagi masyarakat yang pada akhirnya mampu mengatasi masalah kesehatan secara mandiri dan berkesinambungan.
- (5) Terwujudnya pelayanan teknologi dan kesehatan kepada masyarakat berupa pengetahuan, keterampilan dan inovasi.
- (6) Terwujudnya kader Muhammadiyah yang mampu melaksanakan dakwah amar ma’ruf nahi mungkar.
- (7) Terwujudnya kerja sama dengan Institusi Dalam dan Luar Negeri yang mendukung Catur Dharma Perguruan Tinggi.
Nilai
Nilai-nilai dasar pengelolaan ITEKES Muhammadiyah terdiri dari:
-
- (1) Integritas,
- (2) Terpercaya
- (3) Keunggulan
- (4) Saintis
Nilai ini disingkat menjadi ITEKES